Menurut sumber-sumber sejarah tradisional, petilasan ini merupakan kedaton (istana) yang kemudian dikenal dengan GIRI KEDATON. Giri Kedaton didirikan oleh Sunan Giri pada tahun 1487 M. Dipilihnya lokasi tersebut sebagai Kedaton giri berdasarkan petunjuk Syeck Maulan Iskhak (Ayah Sunan Giri) atas dasar kesamaan segenggam tanah yang dibawah Samudra Pasai.
Petilasan ini banyak didatangi orang sebagai tempat bermunajad, yang teletak di puncak sebuah bukit dengan tanjakan tajam yang relative curam. Menurut cerita tempat ini merupakan tempat pengukuhan Raja-raja Islam Demak sampai Pajang. Ditempat ini pula dibangun Masjid / Pondok Pesantren yang pertama di Giri, yang kesemuanya tinggal nampak bekas-bekasnya, termasuk kelengkapan Kedaton lainnya berupa batu pelinggihan, kolam wudhu dan dinding pagar kuno. Petilasan ini terletak di Kelurahan Sidomukti Kecamatan Kebomas 200 M dari sebelah selatan makam Sunan Giri.
No comments:
Post a Comment